Rezeki Gala, Shandy Purnamasari Borong 1.000 Dagangan Sandal Cantik Vanessa Angel

 


SHANDY Purnamasari, salah satu sahabat Vanessa Angel yang turut berduka atas peristiwa kecelakaan maut ini. Ingin berbagi rezeki ke Gala Sky Ardiansyah, bos kosmetik ini memborong 1.000 produk sandal Vanessa Angel.  Ya, Vanessa Angel dan suami meninggalkan bisnis fashion untuk sang putra semata wayangnya, Gala.

Kabarnya, bisnis bernama Vanesza Wear tersebut akan secara langsung dikelola oleh adik perempuan mendiang Bibi Ardiansyah, Fuji.

Kini, bisnis yang telah dirintis baik oleh mendiang Vanessa dan Bibi seolah dihujani rezeki melimpah untuk sang putra, Gala Sky Ardiansyah. Melalui akun instagram @vanesza.wear, diketahui bisnis fashion tersebut sedang dibanjiri pesanan.

Tak hanya para pengikut setia cinta sejati ini, pengusaha kaya raya asal kota Malang, Shandy Purnamasari, yang diketahui juga merupakan kolega sekaligus sahabat bagi ibunda Gala, memborong 1000 pasang sepatu yang terjual pada Vanesza Wear. “Pengen kembaran ini sama semua karyawanku cewe🤍🤍, Aku beli 1000 ya @fuji_an @vanesza.wear #rezekigala” tulis Shandy pada Instagram Story-nya. Wah, luar biasa rezeki untuk Gala Sky ini. Semoga bayi berusia satu tahun tersebut cepat kembali pulih, ya!

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Rezeki Gala, Shandy Purnamasari Borong 1.000 Dagangan Sandal Cantik Vanessa Angel"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel