Ernest Prakasa sindir Doddy Corbuzier mualaf demi adsense: Mau coba lagi balik Kristen?

 


Ernest Prakasa pernah melakukan stand up comedy di depan Deddy Corbuzier dan membahas alasan dibalik mantan mentalis itu pindah agama menjadi seorang mualaf.

Dalam acara yang dibuat Deddy Corbuzier, Ernest Prakasa tampak percaya diri membawakan materi lawakannya meski menilik isu yang sensitif.

Meski demikian, Deddy Corbuzier terlihat banyak tersenyum di acara tersebut saat ia diroasting habis-habisan oleh Ernest Prakasa soal keputusannya menjadi mualaf.

Baca Juga: 2 Artis senior ditentang keluarga saat mualaf, begini sikap orang tua saat putrinya jalani ibadah puasa

Peluang usaha tanpa modal
Gabung reseller GRATISS

Lantas seperti apa saat Ernest Prakasa sindir Deddy Corbuzier terkait agama? Simak ulasannya berikut ini!

Singgung Deddy Corbuzier dengan baju berlambang salib

Dalam pembukaan acara stand up comedy tersebut, Ernest mengaku kegerahan, ia pun meminta izin untuk membuak jaket yang dikenakannya.

"Buka dikit gak papa kali ya," ujar Ernest dikutip dari kanal YouTube Deddy Corbuzier yang diakses pada Selasa, 5 April 2022.

Baca Juga: Doddy Sudrajat tidak ingin cerai dari Puput, sudah siap iris kuping?

Terlihat Ernest mengenakan kaos ketat berwarna hitam lengkap dengan lambang salib di dadanya. Hal ini sedikit mengingatkan penonton pada kebiasaan Deddy yang dulu kerap memakai kaos ketat hitam berlambang salib.

"Kenapa? Masih inget dong," ujar Ernest diiringi gelak tawa dari semua orang yang ada di studio.

Deddy pun nampak tersipu dan tak banyak kata yang keluar dari mulutnya. Ia hanya bisa tersenyum melihat aksi Ernest.

Baca Juga: Klitih tewaskan anak DPRD Kebumen, Sri Sultan Hamengkubuwono: Jika pelakunya anak-anak...

Aplikasi Penghasil uang
DOWNLOAD

Lebih lanjut, Ernest mencandai Deddy jika suatu saat nanti ia ingin kembali kepada agama awalnya.

"Siapa tahu lo mau CLBK, coba lagi balik kristen," ujar Ernest.

Mendengar hal tersebut, Deddy lagi-lagi hanya bisa terdiam dan tersenyum simpul tanpa mengucapkan banyak kata.

Baca Juga: Sering pamer aspri cantik, Hotman Paris ngaku jarang tidur seranjang bareng istri

Singgung Deddy Corbuzier pindah agama demi adsense

Dalam materi stand up comedinya, Ernest menyinggung mayoritas orang Indonesia yang terlalu ingin tahu dengan agama seseorang. Termasuk agama para artis yang berkiprah di dunia hiburan Tanah Air.

Ia pun menyinggung banyaknya orang yang sampai rela mencari tahu agama seseorang di kolom pencarian Google. Padahal hal menyangkut agama adalah sebuah hal personal.

Baca Juga: Medsosnya diblokir, pacar baru Kalina ke Vicky Prasetyo: Kalau gitu kita tinju di ring aja!

"Orang Indonesia kalau sama agama itu obsessed banget, kalau ada artis yang diketik di kolom search google, pasti kata selanjutnya adalah agama," ujarnya.

"Agama itu kan sesuatu yang personal, biarin aja orang mau beragama apa," lanjutnya.

Lebih lanjut, Ernest menyinggung alasan seseorang pindah agama, ada yang demi mendapat pencerahan di hatinya dan ada juga yang mualaf demi adsense.

"Ada yang dapet pencerahan, ada yang dapet pasangan, ada yang demi adsense," paparnya.

"Orang memilih agama itu beda-beda alasannya," lanjut Ernest.

Mendengar hal tersebut, suara tawa terdengar bergemuruh di studio milik Deddy Corbuzier tersebut. Deddy pun tak sanggup menahan tawanya hingga akhirnya pecah.

Mendengar hal tersebut, Deddy nampak tak tersinggung. Ia nampaknya tahu jika semua adalah materi stand up yang dibuat untuk membuat banyak orang terhibur dan tertawa

Banyak netizen pun mengomentarinya dengan santai. Mereka merasa terhibur dengan segarnya lawakan Ernest.

Baca Juga: Sorotan media asing atas vonis hukuman mati Herry Wirawan

"Candaan om Ernest mungkin lebih lucu kalo didengar sesama minoritas (Cina - Kristen). Karena sama2 mengalami & relate dengan topiknya, jadi lucu banget. Tapi Tretan Muslim juga gak kalah jago kalo bahas topik2 agama ini.. Congratz om Dedy, sukses dng acara SOMASI-nya," ujar akun TravelersID.

"Semoga yg masih rasis atau berfikir aneh2 dengan agama,suku dan budaya bisa berfikir luas lagi dalam memandang perbedaan politik,agama dan sebagai nya. Keren om ded acara begini . Di perbanyak lagi,"komentar akun Nicholas Pandiangan.

"Ga pernah terlewatkan SOMASI keren. Terima kasih om Ded, bg UUS, mba Tia dan Team yg sudh memberikan tontonan yg menghibur. Sehat dan Sukses Selalu buat kalian. Ko Ernest kocak bgt sehat" Ko," ujar akun DajjaDajjal.

Baca Juga: Arsy akhirnya ketemu King Faaz, Anang Hermansyah berharap: Mudah-mudahan suka

"Gilak sich ini! Sumpah lucu parah. Emang stand up Comedy "mahal" Sik ini!!!! Thank you Om Ded!," ujar akun Novita Nurmayanti

Belum ada Komentar untuk "Ernest Prakasa sindir Doddy Corbuzier mualaf demi adsense: Mau coba lagi balik Kristen?"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel