Kelakuan 2 adik Nathalie Holscher selama ini ternyata bikin emosi, Sule putuskan tak biayai pendidikan mereka


Adik-adik Nathalie Holscher, Nadya dan Tasya ikut menjadi perhatian publik setelah kakaknya melayangkan gugatan cerai terhadap Sule ke Pengadilan Agama Cikarang.

Pasalnya banyak publik yang baru mengetahui bahwa Nathalie Holscher dianggap sebagai ibu dari kedua adiknya. Orang tua mereka diketahui sudah meninggal dunia.

Sehingga, Nathalie Holscher lah yang harus memenuhi kebutuhan hidup kedua adiknya. Begitu pun ketika menikah dengan Sule, Nathalie tetap membiayai pendidikan adik-adiknya.

Nathalie Holscher membantah bahwa Sule lah yang menanggung pendidikan kedua adiknya. Kenapa? Simak ulasan berikut.

Kelakuan adik Nathalie Holscher bikin emosi kakaknya

Adik-adik Nathalie Holscher pernah hadir dalam acara Santuy Malam pada 19 Oktober 2020 lalu. Dalam kesempatan tersebut, Tasya dan Nadya mendapat banyak pertanyaan dari Nunung selaku host.

Salah satunya, Nunung menanyakan kebenaran terkait kabar yang menyebut bahwa sikap Nathalie Holscher selama ini dikenal sebagai pribadi yang sabar.

"Kalau Nathalie itu kan kelihatannya sabar banget ya. Emang benar? Sabar benaran atau enggak sih kalau di rumah?," tanya Nunung ke adik-adik Nathalie Holscher dilansir Hops.ID pada Senin, 18 Juli 2022.

Nadya kemudian membenarkan kabar tersebut. Tapi Nadya mengaku takut ketika ibu Adzam Adriansyah Sutisna itu sedang dilanda emosi.

"Sabar banget sih, tapi kalau sekalinya emosi ya gitu," jelas Nadya.

Emosi Nathalie Holscher itu tentunya demi kebaikan kedua adiknya. Hal tersebut karena kata Tasya, Nathalie kerap mengutarakan emosinya kalau dia melanggar aturan dalam rumah seperti pulang larut malam.

"Paling kalau misalnya aku buat salah saja, aku main enggak bilang, pulang malam," ujarnya.

Pernyataan Nadya itu juga dibenarkan oleh adik bungsu Nathalie, Tasya. Menurut Nadya, Nathalie sering marah ketika dia tak bicara dengan jujur.

"Paling ngelakuin kesalahan, bohong, kakak suka marah," ucap Tasya.

Sule tak tanggung biaya pendidikan adik Nathalie

Bicara soal pendidikan, Nadya merupakan perempuan yang baru masuk kuliah. Sementara Tasya adalah siswa yang duduk di bangku SMA.

Nathalie Holscher menegaskan, semua biaya pendidikan Tasya dan Nadya adalah tanggung jawabnya. Begitu pun ketika menikah dengan Sule.

Nathalie Holscher membantah kabar yang menyebut Sule lah yang menanggung biaya pendidikan kedua adiknya. 

Pasalnya Nathalie sendiri tak mau merepotkan suami dengan dua adik yang menjadi tanggung jawabnya.

Hal itu disampaikan Nathalie saat menanggapi artikel berjudul 'Ternyata ini tanggungan baru Sule selama menikah dengan Nathalie Holscher hingga buatnya menangis' yang viral di media sosial TikTok.

"Selama menikah semua biaya pendidikan adikku adalah aku yang bertanggung jawab. Karena enggak mau banyak membebani suami," pungkas Nathalie Holscher.


Belum ada Komentar untuk " Kelakuan 2 adik Nathalie Holscher selama ini ternyata bikin emosi, Sule putuskan tak biayai pendidikan mereka"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel