Messi Lewat, Penelitian Matematika Buktikan Ronaldo Pemain Terbaik dalam Sejarah

Menurut penelitian Oxford University, Cristiano Ronaldo adalah pemain terbaik dalam sejarah sepak bola berkat torehan gol dan gelarnya.

Perdebatan tentang siapa pesepak bola terbaik sepanjang masa tentu akan terus menjadi topik menarik untuk dibahas.

Di era sepak bola modern, perdebatan tentang pemain terbaik tentu tidak lepas dari sosok Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

Ahli matematika dari Oxford University, Dr. Tom Crawford, pun tidak ingin ketinggalan untuk mengambil peran dalam perdebatan tersebut.

Dengan menggunakan ilmu matematika, baru-baru ini ia melakukan penelitian tentang pemain terbaik dalam sejarah.

"Seperti banyak dari Anda, saya selalu berdebat dengan orang-orang di sekitar saya tentang siapa pemain terbaik."

"Jadi saya ingin menggunakan matematika untuk menentukan ini," kata Dr. Crawford dikutip SuperBall.id dari Give Me Sport.

Algoritma Crawford hanya menghitung pemain yang setidaknya telah memenangkan dua Ballon d'Or, atau diakui sebagai pemain hebat sebelum era Ballon d'Or.

Berdasarkan kriteria tersebut, Crawford memiliki 10 nama dalam daftar pemain terbaik dalam sejarah.

Mereka adalah Ronaldo, Messi, Pele, Diego Maradona, Marco van Basten, Johan Cruyff, Ferenc Puskas, Alfredo di Stefano, Ronaldo Nazario, dan Michel Platini.

Para bintang tersebut kemudian bersaing dalam tujuh kategori untuk menentukan yang terbaik di antara mereka.

Gelar klub berdasarkan koefisien turnamen, gelar internasional, gol klub, gol untuk tim nasional, suara yang diterima di Ballon d'Or, rekor individu, dan "Faktor Z" termasuk dalam tujuh kategori itu

Di antara kriteria di atas, gelar internasional dinilai berdasarkan tingkat kesulitan turnamen.

Gelar Piala Dunia bernilai 150 poin, Euro atau Copa America bernilai 100 poin, begitu juga dengan pencetak gol terbanyak.

Di level klub, Ronaldo dan Messi adalah dua pemain tersukses, di mana Messi memenangkan 10 gelar Liga Spanyol dan empat Liga Champions.

Sedangkan, Ronaldo menang tujuh kali di tiga liga berbeda, dan memenangkan Liga Champions sebanyak lima kali.

Di level timnas, Ronaldo juara Euro 2016 dan Messi juara Copa America 2021, tapi keduanya masih di bawah Ronaldo Nazario.

Legenda Brasil itu memenangkan Piala Dunia dan Copa America masing-masing sebanyak dua kali.

Pele dan Puskas mendominasi jumlah gol untuk klub, sedangkan Ronaldo mendominasi kategori gol untuk tim nasional.

Megabintang Manchester United itu baru saja mencetak rekor 111 gol untuk Portugal pada 2 September lalu.

Sementara Puskas mencetak 84 gol untuk Hungaria, Pele mencetak 77 gol untuk Brasil, dan Messi mencetak 76 gol untuk Argentina.

Meski sejatinya belum pernah meraih Ballon d'Or, Pele mendapat skor tertinggi untuk kategori tersebut.

Pasalnya, sebelum 1995, France Football hanya memberikan penghargaan Ballon d'Or kepada pemain Eropa.

Baru pada tahun 2020, majalah Prancis itu mengevaluasi kembali 12 Ballon d'Or yang mereka berikan di masa lalu.

Hasilnya, Pele dianggap menang tujuh kali (1958, 1959, 1960, 1961, 1963, 1964, 1970), sedangkan Maradona dua kali (1986, 1990).

Dalam kriteria terakhir (Faktor Z), Dr. Crawford menilai pemain sesuai dengan musim di mana mereka bersinar untuk membawa klub menuju kejayaan.

Messi menerima skor tertinggi berkat penampilannya yang konsisten di Barcelona selama hampir dua dekade.

Jika menggabungkan semua kriteria, algoritma Crawford menyimpulkan bahwa Cristiano Ronaldo adalah yang terbaik dalam sejarah dengan 537 poin.

Messi berada di urutan kedua dengan 503 poin, sedangkan Pele di urutan ketiga dengan 459 poin.

Maradona, yang dianggap banyak orang sebagai pemain terbaik sepanjang masa, hanya berada di urutan kesembilan dengan 169 poin.

"Cristiano Ronaldo adalah yang pertama, tetapi statistik yang lain juga luar biasa. Oleh karena itu, perdebatan akan berlanjut ke masa depan," ucap Dr. Crawford.

Belum ada Komentar untuk " Messi Lewat, Penelitian Matematika Buktikan Ronaldo Pemain Terbaik dalam Sejarah"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel