15 Tahun Nikah, Pria Ini Curiga Istri Makin Rajin ke Sekolah Anak, Syok Tahu Faktanya, Kini Dicerai
ThinkStock/freepik
Pria curiga dengan perubahan sang istri, antusias datang ke sekolah anak, faktanya buat sakit hati.
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Seorang pria begitu pilu mengalami kegagalan rumah tangga.
Pria tersebut sedih melihat sikap istrinya.
Padahal mereka sudah menikah selama 15 tahun.
Dikutip dari The Sun, Senin (11/7/2022), pria tersebut menikah dengan wanita yang 6 tahun lebih tua darinya.
Pria tersebut berusia 40 tahun, sedangkan istrinya 46 tahun.
Meski perbedaan usia mereka cukup jauh, namun tak menghalangi keduanya untuk berumah tangga.
Mereka telah dikaruniai seorang putra berusia 12 tahun.
Semula pernikahan mereka begitu harmonis.
Namun lambat laun, sang suami mulai curiga dengan tingkah istrinya.
Pasalnya, sang istri lebih banyak menghabiskan waktu di luar.
Istri menjadi lebih rajin dan semangat datang ke acara sekolah putranya.
Bahkan ia mengurus semuanya sendiri.
Sang suami yang merasa aneh dengan tingkah sang istri mulai mencari tahu.
Betapa terkejutnya ia saat tahu istrinya ternyata bermain api dengan kepala sekolah sang anak.
Padahal kepala sekolah tersebut juga sudah memiliki keluarga.
Ia berusia 52 tahun dan rumah tangganya terlihat harmonis.
"Aku tak menyangka pria itu jugatertarik dengan istriku," ujarnya.
Minta Cerai
Saat tahu fakta tersebut, sang suami begitu sakit hati.
Namun lebih menyakitkan lagi, istrinya justru meminta cerai.
Ia mengaku sudah tak cinta.
Pria tersebut semakin sakit mendengar kata tetangga.
Pasalnya, ia mendapat informasi kalau istrinya dan kepala sekolah tersebut tengah mencari rumah untuk ditinggali bersama.
Sang kepala sekolah rupanya memilih meninggalkan keluarganya.
Kini pria tersebut bingung menghadapi permasalahannya.
Di sisi lain ia sakit hati dikhianati, namun ia juga ingin mempertahankan rumah tangganya.
10 TAHUN Nikah Pria Ini Akhirnya Sukses, Kerja Keras Demi Istri, Endingnya Malah Dicerai
Kisah pernikahan seorang pria dengan pujaan hatinya berakhir menyakitkan.
Mulanya pria tersebut nekat menikah dengan wanita yang berbeda dari segi finansial.
Namun ia berjuang agar bisa setara dengan istrinya.
Ia berusaha keras agar sukses.
Dikutip dari Eva.vn, Senin (4/7/2022), pria tersebut asal Tiongkok.
Ia jatuh cinta dengan seorang wanita.
Wanita itu pun menyimpan perasaan yang sama.
Namun hubungan mereka sempat ditentang oleh keluarga si wanita.
Setelah berjuang meluluhkan hati orangtua sang kekasih, pria tersebut akhirnya bisa menikah dengan pujaan hati.
Menikah Sederhana
Keduanya akhirnya menikah secara sederhana.
Setelah menikah, sang pria diminta tinggal bersama mertua.
Pasalnya keluarga istri khawatir dengan keadaan putrinya.
Mereka takut suaminya tak bisa mencukupi kebutuhan putrinya.
Ketika tinggal di rumah mertua, si pria justru mendapatkan perlakuan tak menyenangkan.
Ia kerap diremehkan oleh mertuanya.
Pasalnya saat itu ia hanya berprofesi sebagai pemilik bengkel motor kecil-kecilan.
Ejekan dari mertua membuat dirinya semakin semangat untuk bekerja.
Lambat laun, usahanya berbuah manis.
10 tahun menikah, ia akhirnya dapat memetik kesuksesannya.
Ia pun bisa membiayai istri dan kedua anaknya dengan layak.
Kehidupan pernikahan mereka semakin harmonis.
Meminta cerai
Ketika sang suami berhasil memetik kesuksesan, istrinya justru meminta cerai.
Hal itu tentu sangat membuat dirinya terpukul.
Padahal tak ada masalah besar dalam rumah tangga mereka.
Pria itu pun curiga dengan istrinya.
Ia merasa sang istri memiliki pria idaman lain.
Namun sang istri membantahnya.
Ia justru mengatakan suaminya sangat pelit.
Alasan tersebut membuatnya makin ragu.
Ia pun pergi untuk melakukan tes DNA pada kedua anaknya.
Ketika hasilnya keluar, pria ini sangat syok.
Pasalnya, kedua anaknya bukan anak kandung.
Ketika menanyakan ini pada sang istri, justru tak ada penyesalan dan tetap menyalahkan suami.
Belum ada Komentar untuk "15 Tahun Nikah, Pria Ini Curiga Istri Makin Rajin ke Sekolah Anak, Syok Tahu Faktanya, Kini Dicerai"
Posting Komentar