Instagram Hesti Purwadinata Diblokir Syahrini, Luna Maya: Tos Dulu


Presenter Hesti Purwadinata blakblakan mengaku diblokir oleh penyanyi Syahrini di Instagram. Hal tersebut diungkapkan olehnya kala menjadi bintang tamu di kanal YouTube TS Media yang dipandu Luna Maya dan Marianne.

Awalnya Luna Maya bertanya kepada Hesti terkait apakah dirinya pernah mendapatkan pengalaman diblokir oleh sesama artis. Mendapatkan pertanyaan tersebut, Hesti sempat tertawa dan tidak menampiknya. 

"Selama menggeluti karir sebagai seorang entertainer, pernah punya pengalaman diblok sama artis?," tanya Luna Maya pada Hesti, dikutip dari TS Media, Senin (21/2/2022). 

"Hahahaha.. Ada sih ada, ada," jawab Hesti singkat.

Mendengar Hesti tertawa, Marianne sontak langsung membacakan judul artikel yang menyebut akunnya diblokir oleh Syahrini. Bahkan Hesti dikabarkan diblokir lantaran kerap memparodikan gaya dari istri Reino Barack tersebut.

"Sering parodikan gaya Syahrini, Instagram Hesti diblokir," kata Marianne membaca judul sebuah artikel media online.

"Oh, fakta sih kayaknya hahaha," jawab Hesti tertawa.

Luna yang berada di samping Hesti sontak langsung mengajak ibu dua anak itu untuk tos. Hal tersebut dikarenakan dirinya juga merasa diblokir oleh Syahrini.

"Eh, tos dulu," ucap Luna sambil menyambut tangan Hesti.

"Di blok ya? Tapi gue enggak tau sih di blok apa enggak," lanjut Luna.

"Kalau gue sih sih di blok sudah lama banget. Enggak tau (udah di-unblock apa belum). Itu sudah lama, kayaknya awal-awal Instagram. Mungkin dulu itu belum ada yang suka niru-niru parodiin, tersinggung mungkin," jelas Hesti.

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Instagram Hesti Purwadinata Diblokir Syahrini, Luna Maya: Tos Dulu"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel